PT Arsy Buana Travelindo Tbk. (HAJJ) mencatatkan keuntungan bersih sebesar Rp16 miliar pada periode Januari hingga Mei 2023. Angka keuntungan ini mengalami kenaikan sebesar 180%, dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya yang sebesar Rp 5,7 miliar.
Pada periode yang sama, perseroan berhasil mencatat pendapatan sebesar Rp 181 miliar, naik sebesar 77% dari periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 102 miliar. Sampai Mei 2023, perseroan memfasilitasi keberangkatan sekitar 3.500 jemaah umrah.
Author: Asosiasi Emiten IndonesiaS